About Situmbuk
Situmbuk is located at Batusangkar. Visit their website m.youtube.com for more detailed information.
Situmbuk merupakan salah satu yang termasuk ke dalam wilayah kecamatan Salimpaung, Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatra Barat, Nagari ini terletak di dekat ibu kota dari kabupaten Tanah Datar. Indonesia
Tags
Nagari Situmbuk Kecamatan Salimpaung Kabupaten Tanah Datar Propinsi Sumatera Barat.
Kenagarian Situmbuk terletak di di antara gunung Merapi dan gunung Sago tepatnya 12 km dari titik gunung Merapi dan 12 km dari titik gunumng Sago pada ketinggian kira-kira 650-700 meter di atas permukaan laut dan mempunyai hawa yang sejuk suhu udara siang hari 24-28 derjat c dan malam hari 18-23 derjat C.
Dengan titik kordinat garis Lintang dan garis bujur 0.358598, 100.575013
Dengan mengetahui titik kordinat teersebut berarti nagari Situmbuk tidaklah jauh dari garis katulistiwa
Batas wilayah :
Sebelah Timur dengan Nagari Sungai Patai
Sebelah Timur Laut berbatasan dengan Nagari Tungkar Kabupaten 50 Kota
Sebelah Barat Laut berbatasan dengan Nagari Supayang
Sebelah Tenggara berbatasan dengan Nagari Sumanik
Sebelah Barat berbatasan dengan Nagari Situmbuk Kecamatan Saimpaung.
Nagari Situmbuk Dikepalai oleh Seorang Wali Nagari Sebagai pimpinan pemerintahan secara administratif, namun di dalam sistem adat peranan penghulu juga memiliki peranan yang sangat kuat dalam kepemimpinan di Nagari Situmbuk. Nagari Situmbuk terbagi menjadi 4 Jorong yaitunya :
1. Jorong Patir
2. Jorong Bodi
3. Jorong III Ninik
4. Jorong Piliang
Masing Jorong dikepalai oleh Seorang Kepala Jorong.
Sejarah Situmbuk.
Tidak ada bukti sejarang otentik tertulis mengenai nagari situmbuk, nama situmbuk sendiri konon berasal dari kata "Situmpuak" yang artinya setumpuk, hal ini berawal dari awal kedatangan pertama nenek moyang masyarakat situmbuk yang tinggal di pinggiran Nagari Situmbuk yang kenudian mulai menyatu kedalam wilayah nagari situmbuk itu sendiri.
Curah hujan rata-rata di Situmbuk 1419 mm/tahun dengan jumlah curah hujannya perbulan kira-kira 160,5 mm, Dengan demikian dapat di katakan bahwa Kenagarian Situmbuk adalah termasuk daerah basah. Musim hujan di daerah ini mulai Bulan September sampai Bulan Pebruari, sedangkan musim kering dimulai pada Bulan Maret sampai dengan Agustus, meskipun demikian keadaanya tidak tetap,kadang-kadang di musim hujan muncul juga hari-hari panas dan sebaliknya.
Jenis tanah di Situmbuk termasuk jenis tanah andosol, maksudnya tanah di sini berlapis-lapis.lapis sebelah atas tanah nya kehitam-hitaman. Sedangkan lapisan di bawahnya warna nya kekuning-kuninggan dan agak liat. Tekstur lapisan bawah lempung liat lebih banyak dari pada tempung sebelah atas dan beberapa bagian agak berdebu. ini terbukti dari water holding yang lebih baik di lihat dari kandungan airnya tidak terlalu basah.dari keterangan di atas dapat di simpulkan bahwa jenis tanah di nagari ini termasuk tanah yang subur dengan sifat kimia dan fisik yang baik.
Tanah yang subur dengan berbukitan diantara bukit yang terlingkup ke dalam nagari Situmbuk antara
Bukit Gadang yang berada di sebelah Barat dengan ketinggian +500 m
Bukit Selo yang berada di sebelah Tenggara dengan ketinggian +400 m
Bukit Semuncung yang berada di Timur Laut dengan ketinggian +600 m
Bukit Pangkalan yang berada di pinggir kampung sebelah selatan dengan ketinggian +200 m dan juga bukit Sebulan dan ada bebrapa bukit lainnya yang juga berada dalam wilayah Nagari situmbuk