Vynest Logo
Search
Add Listing

About Universitas Trunajaya Bontang

Universitas Trunajaya Bontang is a school, located at Universitas trunajaya, Bontang, Kalimantan Timur, Indonesia 75311. They can be contacted via phone at +6281346478618, visit their website www.unijaya-bontang.ac.id for more detailed information.

UniversitasTrunajaya (UNIJAYA) Bontang adalah merupakan perguruan tinggi pertama yang ada di kota Bontang, berdiri sejak tahun akademik 1989/1990

Tags

Description

UNIVERSITAS TRUNAJAYA BONTANG
“SELAYANG PANDANG”

Universitas Trunajaya Bontang, didirikan pertama kali pada Tahun Akademik 1989/1990 di bawah naungan Yayasan Pendidikan Miliana Balikpapan berdasarkan Akta Notaris Nomor 15 Tanggal 10 Oktober 1989 oleh Notaris Bambang Soemitro, SH., pejabat pembuat Akta Tanah yang berkedudukan di Balikpapan dengan susunan pengurus sebagai berikut :
Ketua : Ny. Soedarmi Aisyah.
Sekretaris : Dr. Drs. Mangatas Simanjuntak, SH.
Bendahara : Ny. Chelly Amalia Sianipar.
Dengan berdirinya Perguruan Tinggi ini dimaksudkan untuk membantu putra putri Indonesia yang berdomisili di Bontang agar dapat mengecap tingkat Pendidikan Tinggi sekaligus menimba dan mengembangkan ilmu pengetahuan sesuai dengan minat masing-masing. Pertamakali perkuliahan bagi Mahasiswa dimulai dengan menyewa Gedung SMA Monamas yang terletak di Jalan A. Yani Bontang dan sekaligus menyewa sebuah bangunan rumah sebagai ruang Sekretariat yang juga terletak di Jalan A. Yani Bontang, dengan membuka Tiga Fakultas dan Enam Jurusan yang masing-masing terdiri dari :
Fakultas Teknik : Jurusan Mesin dan Elektro.
Fakultas Ekonomi : Jurusan Manajemen dan Akuntansi.
Fakultas Hukum : Jurusan Keperdataan dan Tata Negara.
Dalam proses perjalanan banyak menghadapi kendala khususnya penerimaan mahasiswa baru, dikarenakan status Universitas Trunajaya Bontang dan Ruang Kuliah yang belum tersedia dan juga termasuk antara Ruang Kuliah dengan Sekretariat terpisah, namun dengan tekad kuat Pihak Yayasan dengan gigih berupaya meletakan landasan yang lebih pasti dan terarah yang pada akhirnya lambat laut masyarakat Bontang bisa menerima kehadiran Universitas Trunajaya satu-satunya Perguruan Tinggi yang ada di Bontang pada waktu itu. Dengan adanya tekad tersebut sehingga dalam waktu singkat Universitas Trunajaya Bontang mendapat ijin dengan terbitnya Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor : 0723/0/1990 pada tanggal 11 Desember 1990 dengan Ijin Status Terdaftar.

Dengan adanya Ijin Status Terdaftar tersebut maka semakin menambah minat masyarakat Bontang untuk mendaftar menjadi Mahasiswa Universitas Trunajaya yang berasal dari kalangan Pemerintahan, Karyawan PT. Badak NGL, PT. Pupuk Kaltim, dan Guru-Guru Negeri maupun Swasta. Seiring dengan berjalannya proses belajar mengajar di lingkungan Universitas Trunajaya Bontang, maka Ketua Yayasan mengangkat Pimpinan Perguruan Tinggi yang pertama kali, yaitu :
Rektor/PR I : Dr. Drs. Mangatas Simanjuntak, SH.
PR III : Ir. Sutadiantara.
Dekan Teknik : Ir. Sutadiantara.
Dekan Ekonomi : Drs. Papo Hermawan.
Dekan Hukum : Kristian Sinaga, SH.
Kemudian Pada Tahun 1991 Ketua Yayasan mengganti sekaligus mengangkat Pejabat Struktural Universitas Trunajaya Bontang, berdasarkan Surat Keputusan Nomor : 03/Q/1991 tanggal 16 Pebruari 1991 dengan susunan sebagai berikut :
Rektor : Dr. Drs. Mangatas Simanjuntak, SH.
PR I : Dr. Ir. BD.AS.Simorangkir, MA.
PR II/III : Dr. Ir. Afif Ruchaeni, MA.
Dekan Teknik : Ir. Sutjipto.
Dekan Ekonomi : Drs. Papo Hermawan.
Dekan Hukum : W.R. Marpaung, SH. (Kacab Kejari Btg).
Pada tahun 1992 Rektor Universitas Trunajaya Bontang melakukan perubahan Struktur Dekan pada Fakultas Ekonomi dan Fakultas Teknik sebagai berikut :
Dekan Teknik : Ir. Tunggul M.Sitompul,SE., M.Sc.
(Construction Manager Pertamina LNG Btg).
Dekan Ekonomi : Drs. Darwin Situmorang.
K A T A L O G
UNIVERSITAS TRUNAJAYA BONTANG
TAHUN 2013/2014
21
Setelah proses belajar mengajar berjalan dengan lancar, dan semakin menambah kepercayaan dari kalangan warga Bontang yang menunjukkan semakin banyaknya mahasiswa baru yang mendaftar, maka Dr. Drs. Mangatas Simanjutak, SH selaku Rektor Universitas Trunajaya Bontang sekaligus selaku Sekretaris Yayasan mempercayakan pengelolaannya dengan menunjuk dan atau mengangkat sebagai Rektor yang Ke-dua (Ke-2), yaitu : Ir. Sutadiantara. Hal itu dilakukan karena kesibukan Dr. Drs. Mangatas Simanjutak,SH sebagai seorang pendidik yang konsen untuk membangun pendidikan dengan mendirikan dan mengelola beberapa Perguruan Tinggi di beberapa daerah seperti Perguruan Tinggi UniversitasTri Darma Balikpapan, FKIP Tri Darma Balikpapan, Perguruan Tinggi di Madura Jawa Timur, serta Perguruan Tinggi di Balige Sumatera Utara yang juga merupakan dibawah naungan Yayasan Pendidikan Miliana. Pada tahun 1995 Ketua Yayasan melakukan perubahan dan sekaligus mengangkat para Pejabat Struktural Universitas Trunajaya Bontang dengan berdasarkan Surat Keputusan Nomor : 50/Kep-YPM/VIII/1995 tanggal 05 Agustus 1995 sebagai berikut :
Rektor : Ir. Sutadiantara
PR I : Ir. I Wayan Sudarma, MSc.
PR II : Drs. Herbin Siagian.
PR III : Kristian Sinaga, SH.
Dekan Teknik : Ir. I Wayan Sudarma, MSc.
Dekan Ekonomi : Tatak Sudarisman, SE.
Dekan Hukum : W.R. Marpaung, SH.
Kemudian setelah beberapa tahun berjalan perkuliahan masa berlaku ijin status yang dimiliki oleh Universitas Trunajaya Bontang sudah berakhir pada tahun 1996, maka Yayasan Pendidikan Miliana Bontang mengajukan permohonan penetapan status ke Menteri Pendikan dan Kebudayaan Republik Indonesia sehingga dengan berdasarkan permohonan tersebut, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia menyetujui perpanjangan dengan penetapan Status Terdaftar melalui Keputusan Dirjen PT Depdikbud RI Nomor : 97/Dikti/Kep/1996, tanggal 12 April 1996, yaitu :
Fakultas Teknik : Jurusan Teknik Mesin dengan Program Studi Teknik Mesin
Jurusan Teknik Elektro dengan Program Studi Teknik Elektro
Fakultas Ekonomi : Jurusan Manajemen dengan Program Studi Manajemen
Fakultas Hukum : Jurusan Ilmu Hukum dengan Program Studi Ilmu Hukum
Dengan berjalannya proses belajar mengajar secara terus menerus dan terjadwal sehingga pada bulan Oktober 1996 dilaksanakan Dies Natalisdan Wisuda Sarjana Ke-I dengan jumlah kelulusan sebanyak 97 (sembilan puluh tujuh) orang Sarjana, yaitu :
• Sarjana Ekonomi sebanyak : 30 orang
• Sarjana Hukum sebanyak : 43 orang
• Sarjana Teknik sebanyak : 24 orang

Dengan semakin tingginya kepercayaan dari masyarakat Bontang dan meningkatnya mahasiswa yang kuliah di Universitas Trunajaya Bontang, Universitas Trunajaya Bontang mulai berbenah diri untuk meningkatkan kualitas pendidikan dengan menjalin kerjasama dengan pihak Universitas Lambung Mangkurat (UNLAM) di Banjarmasin. Terutama dalam hal Tenaga Pengajar dan Pembimbing serta Penguji Skripsi yang profesional jenjang pendidikannya rata-rata S-2 termasuk Guru Besar.Hal ini sangat terbukti dengan melihat pada saat pelaksanaan Ujian Negara Cicilan (UNC) yang dilaksanakan oleh Kopertis Wilayah-XI Kalimantan di Banjarmasin dengan tingkat kelulusan rata-rata memenuhi 100%.Dan dengan berubahnya status Kecamatan Bontang menjadi Kota Administratif, jumlah penduduk semakin meningkat dan tingkat kelulusan SLTA jumlah cukup banyak, maka dimulai menjajaki lahan untuk pembangunan kampus yang representative.
Untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan termasuk kelengkapan sarana prasarana, maka pada tahun 1996 terwujud dengan membeli sebidang tanah yang berukuran 2.788 meter per-segi yang terletak di Jalan A. Yani, Gang Jantan Bontang Utara yang sekaligus dilakukan peletakan batu pertama Pembangunan Gedung Kampus Unijaya oleh Dr. Drs. M.Simanjuntak, SH, yang dilanjutkan dengan pembentukan Panitia Pembangunan Gedung, yaitu :
Ketua : Ir. Sutadiantara.
Sekretaris : Kristian Sinaga, SH.
Anggota : Ir. Idham Cholik dan Bachnur Effendi, SH.

Kemudian pada tahun 1996 Ir. Sutadiantara selaku Rektor Universitas Trunajaya Bontang tidak aktif lagi karena suatu kesibukan dan lain hal dalam tugas pekerjaannya, maka Ketua Yayasan Pendidikan Miliana mengangkat kembali Rektor Ke-tiga (Ke-3) Hj. Dra. Farida Manalu, yang pelantikannya dilaksanakan di Hotel Andika Bontang dan sekaligus menjadi ajang pertemuan silaturahmi antara para Staf Pengajar dan Karyawan dengan pihak Yayasan Pendidikan Miliana.Dan karena kesibukan dan tugas serta domisili atau tempat tinggal dari Rektor tersebut di Balikpapan sehingga beliau mengundurkan diri, maka pada tahun 1998 Ketua Yayasan mengangkat Rektor Ke-empat (Ke-4) yaitu Ir. Idham Cholid dengan berdasarkan Surat Keputusan Nomor : 011/KEP-YPM/II/1998 tanggal 07 Pebruari 1998 dan surat persetujuan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor : 206/Rhs/MPK/98 dengan Susunan Pejabat Struktural Periode tahun 1998/2003, yaitu :
Rektor : Ir. Idham Cholid.
Pembantu Rektor I : Chairul Rahman, SE.
Pembantu Rektor II : Drs. Eko Setyo.
Pembantu Rektor III : Bilher Hutahaean, SH.

Bahwa dengan dikeluarkannya Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Nomor : 08/DIKTI/Kep/2002 tentang Petunjuk Teknis Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 184 /U / 2002 tersebut, maka sejak tahun 2004 Universitas Trunajaya tidak lagi melaksanakan Ujian Negara Cicilan (UNC) atau Ujian Pengawasan Mutu (UPM) akan tetapi diberikan kewenangan kemandirian untuk mengelola Ujian sendiri dan mengeluarkan Ijazah sendiri dengan tetap berpedoman pada ketentuan–ketentuan yang berlaku dan sekaligus Universitas Trunajaya diwajibkan untuk melaporkan secara berkala dalam 3 (tiga) bulan sekali dan atau per triwulan dengan sistem Komputerisasi yang disebut dengan Sistem Informasi Manajemen Perguruan Tinggi, laporan tersebut ditujukan kepada Kopertis Wilayah-XI Kalimantan di Banjarmasin dan DIKTI Depdiknas di Jakarta. Seiring dengan peningkatan kuantitas kelulusan dan pemenuhan sarana dan prasarana perguruan Tinggi dengan dilakukan pembangunan penambahan ruang kuliah dan sarana gedung Sekretariat dan Rektorat, sehingga pada tahun 2005 pihak Kopertis Wilayah-XI Kalimantan dan Departemen Pendidikan Nasional melalui Pihak DIKTI melakukan evaluasi terhadap laporan berkala dan atau triwulan tersebut dan sekaligus dengan melakukan evaluasi tatap muka langsung dengan Pihak Perguruan Tinggi Universitas Trunajaya Bontang. Sehingga perpanjangan ijin Program Studi yang

Map

Add Reviews & Rate item

Your rating for this listing :

Help Us to Improve :

Working Hours :

  • Monday 08:00 - 16:00
  • Tuesday 08:00 - 16:00
  • Wednesday 08:00 - 16:00
  • Thursday 08:00 - 16:00
  • Friday 08:00 - 16:00
  • Saturday -
  • Sunday -