About Pesantren Al Hidayah Mojokerto
Pesantren Al Hidayah Mojokerto. They can be contacted via phone at +628113494995, visit their website alhidayah.id for more detailed information.
Sejarah Yayasan Pondok Pesantren Al-Hidayah berawal pada tahun 1990 yang didirikan oleh Drs. H. Ahmad Irfan,M.MPd dan Dra. Hj. Jauharoh Said,M.Pd.I.
Tags
Sejarah Yayasan Pondok Pesantren Al-Hidayah berawal pada tahun 1990 yang didirikan oleh Drs. H. Ahmad Irfan,M.MPd dan Dra. Hj. Jauharoh Said,M.Pd.I. Yayasan ini berkantor jadi satu dengan rumah beliau, hingga dalam perkembangannya mereka dapat membangun gedung sendiri untuk Yayasan Pondok Pesantren Al-Hidayah yang berlantai 3 dan berlokasi di Jalan Airlangga Kauman gg. II No. 15 Kelurahan Kauman Kecamatan Mojosari Kabupaten Mojokerto Propinsi Jawa Timur.
Yayasan ini didirikan bersamaan dengan terbentuknya lembaga Taman Pendidikan Al-Qur’an “Al-Hidayah”, yang akhirnya terus berkembang di tahun 2001 mendirikan lembaga Playgroup Al-Hidayah. Satu tahun berikutnya mendirikan lembaga pra sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) Plus yang juga dinamai “Al-Hidayah”.
Dengan rasa optimism dan rasa tanggung jawab yang tinggi, di tahun 2004 yayasan berkembang dengan menambah lembaga baru yakni SD Islam Terpadu Firdaus. Lembaga ini didirikan bertujuan untuk menghidupkan/menghasilkan dakwah dan pendidikan yang bernuansa islami, membentuk generasi berakhlak mulia, serta membentuk kepribadian muslim yang berhati jernih.
Selain lembaga pendidikan formal, yayasan Al-Hidayah juga memiliki fasilitas seperti koperasi sekolah dan koperasi haji yang lengkap, serta fasilitas Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) An-Namiroh yang terletak di Jl. Ry Gajah Mada Menanggal Kecamatan Mojosari, sebelah timur Polres Mojokerto. KBIH An-Namiroh memberikan jasa layanan haji dan umroh, baik manasik selama di tanah air maupun bimbingan di tanah suci. Kedua fasilitas tersebut selain melayani dari para wali murid/santri juga untuk umum.
Semua lembaga dan fasilitas yang dibentuk oleh Yayasan Pondok Pesantren Al-Hidayah merupakan hasil kerja keras dan usaha swadaya dari para pendiri yakni Drs. H. Ahmad Irfan,M.MPd beserta sang istri dra. Hj. Jauharoh Said. Yayasan ini tidak terkait baik langsung maupun tidak langsung dengan partai politik tertentu, atau ajaran yang tidak sesuai Al-Qur’an & Hadist. Yayasan ini diharapkan menjadi motivator ummat untuk terus mengadkan dakwah, pendidikan, pengembangan system pelatihan sekaligus menjadi Bank Sumber Daya Muslim yang terlatih dan berakhlak mulia.