Swara Perintis Kota Sukabumi 93.1 FM
About Swara Perintis Kota Sukabumi 93.1 FM
Swara Perintis Kota Sukabumi 93.1 FM is located at Sukabumi. They can be contacted via phone at +6281388880931, visit their website www.swaraperintis.blogspot.com for more detailed information.
LPPL Swara Perintis 93.1 FM, merupakan Lembaga Penyiaran Publik Lokal yang dahulu bernama Radio Siaran Pemerintah Daerah (RSPD) dan kami ini merupakan perintis radio siaran di Sukabumi.
Tags
RSPD berawal dari Radio Eksperimental Sukabumi pada tahun 1966 yang semula lokasinya di rumah Ir. Wiyono Karya Wigena Jl.Kebonjati dipindahkan ke Jl. Gunung Gede (Perintis Kemerdekaan) no.4 dengan nama baru yaitu Persiapan RRI Sukabumi, yang dikelola secara terpadu antara KOMRES 823, Kodim 0607 dan Deppen Sukabumi, maka alamatnya pindah ke Komres Sukabumi dengan ruang siar yang sederhana, alat peredamnya menggunakan “Karung Goni”(sekarang Ruang Puskodal Polresta Sukabumi). Selanjutnya setelah 8 tahun berdiri, saat itu Pemerintah memutuskan untuk lokasi RRI di Jawa Barat hanya di ibukota Keresidenan (Bogor), Sementara RRI Persiapan Sukabumi saat itu semakin dikenal oleh masyarakat Kota Sukabumi, sehingga berdasarkan SK Gubernur Jawa Barat Nomor 201/Humas/SJ/1968 dikukuhkan menjadi Studio Radio Daerah Sukabumi (Sturada) Gelombang SW 118,92 kHz, sehingga alamatnya pindah ke Kinilow Jl. Kenari Nomor 4 diresmikan pada tanggal 11 September 1969.