Martabak Bandung President
About Martabak Bandung President
Martabak Bandung President is a cafe, located at Jalan Punak 12, Cinere (seberang danau Pura, persis di parkiran Salon Mousche), Jakarta, Indonesia. They can be contacted via phone at +62812 1 9595 101 for more detailed information.
Martabak dengan adonan kue lembut dan tebal yang khas ditambah filling yang banyak dan bervariasi seperti Toblerone, Nutella, Pandan, Jagung dan Kismis.
Tags
Martabak Bandung President: Gak Pelit Filling Yang Bikin Lumer di Mulut
Satu lagi gerai martabak yang akan memanjakan lidah Anda, telah dibuka di Cinere. Yuk sama-sama cicipi Martabak Bandung President. Tampilan martabaknya saja sudah sangat menggoda. Kulitnya crispy kecokelatan dan isinya makin juicy karena lelehan isinya yang beradu sampai menetes di sela-sela potongan martabak.
Martabak manisnya tebal, lembut, dan lumer di mulut. Paduan rasa gurih (dari olesan mentega yang super banyak) dan manis (dari filling-nya yang ‘nggak pelit’), dijamin bikin kamu ketagihan!
Cobain rasa klasiknya, parutan keju cheddar, kismis dan susu kental manis atau paduan cokelat, kacang, dan wijen. Dan ssst...untuk pecinta coklat; coba deh martabak rasa toblerone, nutella yang dioles saat martabak masih mengepul panas! Serpihan cokelatnya meleleh mengintip dari balik potongan daging martabak yang empuk.
Martabak Bandung President juga punya specialty rasa pandan yang wangiiii banget. Oh ya, bagi yang tidak suka rasa manis, kamu dapat mencoba martabak telurnya yang gurih dan renyah kresss! Terbayang kan lezatnya!