About Politeknik Negeri Lhokseumawe - PNL
Politeknik Negeri Lhokseumawe - PNL is a university. They can be contacted via phone at (0645) 42670, visit their website www.kbmpnl.org for more detailed information.
Official Account Keluarga Besar Mahasiswa Politeknik Negeri Lhokseumawe
Tags
Politeknik Negeri Lhokseumawe didirikan pada tahun 1985, pada awalnya bernama Politeknik Unsyiah yang merupakan bagian dari Universitas Syiah Kuala. Pada saat awal didirikan Politeknik Unsyiah, yang didanai oleh Bank Dunia XIII, membuka tip jurusan program Diploma 3 yaitu, jurusan Teknik Sipil, Teknik Kimia dan Teknik Mesin. Proses penyelenggaraan pendidikan dimulai pada tanggal 5 Oktober 1987.
Setahun kemudian yaitu pada tahun 1988 dibuka jurusan Teknik Elektro untuk program studi Teknik Listrik. Selanjutnya untuk program studi Teknik Telekomunikasi dan program studi Teknik Elektronika yang merupakan bagian dari jurusan Teknik Elektro dibuka pada tahun 1989 (Teknik Telkom) dan tahun 1992 (Teknik Elektronika). Jurusan dan program studi tersebut diatas adalah bidang studi rekayasa. Untuk bidang Tata Niaga yaitu Program Studi Akuntansi, Keuangan dan Perbankan dan Administrasi Bisnis dibuka pada tahun 1998.